Kamis, 26 Januari 2012

KESAMAAN DAN KEBERAGAMAN BUDAYA
DI MASYARAKAT


1.   Pengertian Kebudayaan
Kata Kebudayaan berasal dari bahasa sansekerta yaitu buddhayah yang berarti budi atau akal.Kebudayaan dapat diartikan sebagai hal-hal yang bersangkutan dengan akal.Manusia memiliki unsur-unsur potensi budaya yakni fikiran(cipta),rasa dan kehendak(karsa),hasil ketiga potensi itulah yang disebut kebudayaan.

Pengertian kebudayaan menurut para ahli :
-          E.B Tylor
Kebudayaan adalah suatu keseluruhan yang kompleks yang mencakup pengetahuan, keyakinan, kesenian, moral, hukum, adat istiadat dan segala macam kemampuan dan kebiasaan yang diperoleh manusia sebagai anggota masyarakat.
-          Selo Soemardjan dan Soelaeman Soemardi
Kebudayaan adalah semua hasil karya, rasa, dan cipta masyarakat.
-          Koentjaraningrat
Kebudayaan adalah keseluruhan sistem gagasan, tindakan dan hasil karya manusia yang dihasilkan dengan belajar.


Kebudayaan mencakup tidak hanya keseluruhan ide-ide yang dimiliki manusia melalui proses belajar,tetapi juga tingkah laku manusia yang berpola dan hasil karya manusia berupa benda-benda fisik.
Kebudayaan yaitu sistem pengetahuan yang meliputi sistem ide gagasan yang terdapat dalam fikiran manusia, sehingga dalam kehidupan sehari-hari kebudayaan itu bersifat abstrak.Sedangkan perwujudan kebudayaan adalah benda-benda yang diciptakan oleh manusia sebagai makhluk yang berbudaya, berupa perilaku dan benda-benda yang bersifat nyata,misalnya pola perilaku, bahasa, peralatan hidup, religi,seni dan lain-lain yang kesemuanya itu ditujukan untuk membantu manusia dalam melangsungkan kehidupan bermasyarakat.


Wujud Kebudayaan
Tiga Wujud kebudayaan yaitu :
-          Wujud kebudayaan sebagai sesuatu yang kompleks dari ide-ide,  gagasan-gagasan, nilai-nilai, norma-norma, peraturan dan sebagainya.
-          Wujud kebudayaan sebagai aktivitas serta tindakan berpola dari manusia dalam masyarakat.
-          Wujud kebudyaan sebagai benda-benda hasil karya manusia.

Unsur-unsur Kebudayaan
-          Bahasa
-          Sistem pengetahuan
-          Sistem kemasyarakatan/organisasi sosial
-          Sistem peralatan hidup dan teknologi
-          Sistem mata pencaharian
-          Sistem religi (kepercayaan)
-          Kesenian

2.  Budaya Lokal
Budaya lokal merupakan adat istiadat, kebudayaan yang sudah berkembang atau sesuatu yang sudah menjadi kebiasaan yang sukar diubah yang terdapat di suatu daerah tertentu. Budaya lokal sering juga disebut budaya daerah.Setiap daerah memiliki kebudayaan masing-masing,keberadaan budaya tersebutlah yang membuat Indonesia memiliki ciri khas dan keunikan tersendiri.

Macam-macam Budaya Lokal
Kemajemukan masyarakat Indonesia tampak dari keberagaman kebudayaan dari suku-suku bangsa. Berikut ini kebudayaan suku-suku bangsa di indonesia :
                             1.       Suku Batak
Suku batak percaya kepada roh-roh penjaga alam dan manusia. Mereka hidup bertani, beternak dan menangkap ikan
                             2.       Suku Minangkabau
Suku Minangkabau sebagian besar beragama islam. Rumah adatnya bernama rumah gadang.



3.     Suku Jawa
Suku Jawa meskipun sudah memeluk berbagai agama, masih percaya pada roh dan kekuatan gaib benda-benda dan alam serta melakukan ritual selamatan.
Sebagiab besar dari mereka hidup bertani, seni pertunjukan seperti wayang, ketoprak dan ludruk.
4. Suku Sunda
Suku bangsa Sunda mengenal selamatan, tarian yang terkenal tari jaipong, seni pertunjukan wayang golek.
5. Suku Bali
Suku bangsa Bali sebagian besar beragama Hindu, yang memiliki berbagai upacara. Orang Bali memiliki gamelan untuk mengiringi berbagai macam tariannya antara lain tari pendet, legong keraton dll.

3.Budaya Nasional
Budaya nasional adalah budaya yang terbentuk dari keseluruhan budaya lokal yang berkembang dalam kehidupan masyarakat Indonesia serta serapan budaya asing.

Perwujudan abstrak budaya nasional yaitu sistem gagasan,tindakan dan hasil karya manusia.
Wujud konkritnya berupa :
-          Cara berbahasa
-          Cara berperilaku
-          Cara berpakaian
-          Peralatan hidup

Faktor-faktor penyebab keberagaman budaya
1.            Suku bangsa
2.            Bahasa
3.            Kemajuan teknologi
4.            Agama
5.            Masalah kaya dan miskin
6.            Seni dan budaya, dll

Kebesaran kebudayaan suatu masyarakat atau bangsa terletak pada kemampuannya untuk menampung berbagai perbedaan dan keberagaman dalam satu ikatan yang berdasarkan prinsip-prinsip hak asasi manusia dan demokrasi.

2 komentar: